Friday 20 February 2015

"Bubur Ayam"


Postingan ini agak sedikit telat ya.... Bubur ayam ini saya buat hari senin yang lalu tapi baru diposting sekarang karena sudah beberapa hari ini sinyal internet tidak bersahabat. Ini request dari suami untuk sarapan bubur ayam, requestnya sih minggu pagi tapi karena nggak ada stok ayam jadinya bisa dibuat senin pagi. 

Bubur ayam yang saya buat ini tanpa kuah, sama dengan bubur ayam langganan dekat rumah yang nggak pernah sepi pembeli. Tapi tanpa taburan tongcai dan tanpa sate puyuh/ati ampela/paru sebagai pelengkap.


"BUBUR AYAM"
Oleh : Nova Rilandari

Bahan :
250 gr beras pulen, cuci bersih
2,5 liter air
1 buah dada ayam
2 lembar daun salam
1 sdm garam halus
1 sdt gula pasir
1 sdt kaldu bubuk ( optional )

Bumbu halus :
1/2 sdt merica 
5 siung bawang putih

Pelengkap :
Cakwe, potong-potong
Kacang kedelai goreng
Daun bawang dan seledri, iris halus
Bawang goreng

Sambal :
5 buah cabe rawit merah
3 buah cabe merah

Cara membuat :
◆ Rebus dada ayam hingga empuk. Angkat dan tiriskan. Suwir halus dan sisihkan.
Sambal : Rebus cabe rawit dan cabe merah sebentar saja. Angkat dan tiriskan lalu giling halus. Letakkan dalam mangkuk dan beri sedikit air kaldu rebusan ayam, aduk rata. Sisihkan.
◆ Tumis bumbu halus hingga harum. Angkat dan masukkan ke dalam air rebusan ayam bersama beras dan daun salam. Masak hingga menjadi bubur sambil diaduk agar tidak gosong bawahnya. Saat air mulai menyusut, tambahkan garam, gula pasir, dan kaldu bubuk (jika pakai). Terus masak dan aduk hingga air menyusut. Untuk takaran airnya sesuaikan dengan jenis beras yang digunakan. Jika tekstur buburnya masih belum pas, bisa ditambahkan air lagi.
◆ Siapkan mangkuk dan tuangkan bubur. Beri ayam suwir, daun bawang, seledri, cakwe, kacang kedelai, dan bawang goreng.
◆ Sajikan hangat dengan sambalnya.


Menurut saya tidaklah susah membuat bubur ayam sendiri, tinggal cemplang-cemplung hehehe.... Next pengen cobain buat bubur ayam yang pakai kuah kuning :D

"Happy Cooking" ^^

No comments:

Post a Comment