Saturday 27 December 2014

"Kue Garpu"


Kue garpu ini sudah lama banget saya buat. Untuk ngisi toples saat lagi malas baking. Lumayan juga capek mencetak adonannya di garpu. Padahal sengaja buatnya gak banyak tapi tetap aja rasanya gak habis-habis adonannya dicetak X_X

Rasa kue garpu ini hampir sama dengan kue bawang, bedanya kue garpu gak pakai bawang. Saya memakai susu cair dalam adonannya, kalau mau lebih gurih bisa diganti dengan santan. Berhubung tidak ada santan, jadilah pakai susu cair. Rasanya tetap enak kok ^^

"KUE GARPU"
Oleh : Nova Rilandari

Bahan :
  • 300 gr tepung terigu
  • 50 gr tepung sagu
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 50 gr margarin, dicairkan
  • 100 ml susu cair
  • 1/2 sdt garam halus
  • 2 batang seledri, iris halus
Cara membuat :
  • Campur rata terigu, sagu, garam, dan seledri dalam wadah.
  • Masukkan telur kocok dan margarin cair, aduk sampai rata.
  • Tuangkan susu cair sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis.
  • Ambil sedikit adonan sebesar ibu jari, tekan melebar di atas punggung garpu. Gulung sampai ke ujung garpu membentuk seperti kerang. Lakukan sampai adonan habis.

Sebelum digoreng

  • Goreng dalam minyak panas dan banyak dengan api sedang cenderung kecil sampai kuning kecoklatan.
  • Angkat dan tiriskan. Dinginkan lalu simpan dalam toples.


Sedikit tips saat dilebarkan jangan terlalu tebal dan api saat menggorengnya jangan terlalu besar agar kue yang dihasilkan gurih dan renyah.

"Happy Cooking" ^^

No comments:

Post a Comment