Finally....setoran terakhir untuk event NCC Pangan Lokal Week. Kali ini mengolah salah satu bahan pangan lokal yaitu talas. Kebetulan sekali saat pergi ke pasar ada salah satu penjual yang menjual talas walaupun tidak banyak. Umbinya cukup besar jadi bisa diolah macam-macam makanan, salah satunya adalah kue talam.
Biasanya kue talam terbuat dari jagung atau ubi. Naah…kali ini dibuat dari talas, jadi penasaran juga gimana rasanya? Yuks intip-intip resepnya.
"TALAM TALAS"
Oleh : Nova Rilandari
Bahan :
200 gr talas
100 gr tepung beras
1 sdm tepung sagu
400 ml santan
3 sdm gula pasir
1/4 sdt garam
Topping :
Abon secukupnya
Cabe merah, potong bulat
Cara membuat :
◆ Kupas dan kukus talas hingga empuk, lalu haluskan.
◆ Campurkan talas dengan bahan lainnya. Aduk hingga tercampur rata.
◆ Tuangkan ke dalam cetakan talam hingga penuh.
◆ Kukus selama 20 menit hingga matang.
Rasanya nggak kalah enaknya dengan kue talam dari bahan lainnya.
No comments:
Post a Comment