Saya termasuk jaraaang banget bikin puding, tapi sukaaa banget makannya hehehe.... :P Nah....berhubung stok putih telur numpuk lagi, dibikinlah puding busa. Sudah dari beberapa hari yang lalu sih pengen bikinnya tapi nggak jadi terus, malahan bikin roti lagi...roti lagi....
"PUDING COKELAT LAPIS BUSA"
Oleh : Nova Rilandari
Inspired : Buku Kreasi Brownies Istimewa
Bahan puding :
1 bungkus agar-agar plain
500 ml susu cair
100 gr gula pasir
1 sdt vanilla ekstrak
Bahan lapis busa :
4 butir putih telur
4 sdm gula pasir
50 gr DCC, cincang
50 gr WCC, cincang
Cara membuat :
◆ Campurkan semua bahan puding. Masak hingga mendidih sambil diaduk. Angkat dan bagi menjadi dua bagian. Sisihkan.
◆ Lapis cokelat : Kocok 2 butir putih telur hingga sedikit kaku. Tambahkan 2 sdm gula pasir sambil terus dikocok hingga kaku. Sisihkan. Campurkan satu bagian puding dengan DCC. Masak kembali hingga cokelat cair. Angkat. Tuangkan ke dalam kocokan putih telur. Kocok kembali hingga tercampur rata.
◆ Tuangkan ke dalam loyang bulat diameter 20cm yang sudah dibasahi. Sisihkan.
◆ Lapis putih : Kocok 2 butir putih telur hingga sedikit kaku. Tambahkan 2 sdm gula pasir sambil terus dikocok hingga kaku. Sisihkan. Campurkan sisa puding dengan WCC. Masak kembali hingga cokelat cair. Angkat. Tuangkan ke dalam salah satu kocokan putih telur. Kocok kembali hingga tercampur rata.
◆ Tuangkan ke atas lapis cokelat dan dinginkan. Masukkan ke dalam lemari es hingga set lalu sajikan.
Ternyata eh ternyata.....nggak cukup hanya bikin satu resep....anak-anak suka banget. Dek azzam pun nangis karena pudingnya habis dan belum puas makannya hihihi.... Jadilah saya bikin lagi dan itupun ludes...des...des....nggak bersisa ^_^
"Happy Cooking" ^^
No comments:
Post a Comment