Late post lagiii 😅😅 Chocolate cake ini bundo bikin di last day nak bujang ujian semester...akhirnya bundo bisa duduk syantiik ditemenin chocolate cake sambil nyeruput kupi...its heaven lah 😳😳
Seminggu riweh...anaknya sih nyantai kek di pantai 😔😔 bundonya yg sibok sounding2 hapalan 😥
Mau resep sesimpel apapun klo riweh & badmood mending tunda je la daripada ujung2nya nangis dipojokan 😰😰
"SIMPLE STEAMED CHOCOLATE CAKE"
Source : Ricke Indriani
Rebake : Nova Rilandari
Bahan :
100 gr margarine/butter
100 gr minyak goreng
200 gr gula pasir
200 ml susu cair
2 butir telur, kocok lepas hingga berbuih dengan garpu
100 gr terigu protein sedang
50 gr coklat bubuk
½ sdt baking powder
½ sdt soda kue/baking soda
¼ sdt garam
1 sdt vanilla powder
Cara membuat:
* Siapkan kukusan, didihkan air hingga cukup beruap. Bungkus tutup kukusan dengan handuk atau lap bersih. Olesi loyang tulban 20 cm atau loyang bulat 18 cm (bundo pakai loyang tulban mini) dengan margarine tipis dan alasi bagian bawahnya dengan kertas roti/baking paper. Olesi margarine lagi dan taburi terigu tipis-tipis. Sisihkan.
* Campur dalam panci margarine/butter, minyak goreng, gula pasir dan susu cair. Panaskan di atas api sambil diaduk hingga gula larut. Angkat dan biarkan hingga agak hangat/dingin.
* Masukkan telur dan garam ke dalam campuran susu tadi. Aduk rata menggunakan hand whisk.
* Masukkan terigu, coklat bubuk, baking powder dan soda kue yang sudah diayak. Aduk rata dengan hand whisk. Masukkan vanilla, aduk rata.
* Tuang ke dalam loyang. Kukus 45 menit. Angkat. Keluarkan dari loyang dan diamkan hingga benar-benar dingin.
* Beri topping sesuai selera. Tanpa topping pun sudah enak kok.
Sekalian setoran mingguan @baking_bareng tema chocolate cake.
Enjoy Your Homemade