Akhirnya cetakan yang semedi lama di storage keluar juga ππ Cetakannya sama dengan yg bundo pakai untuk membuat Dorayaki. Kali ini bundo membuat serabi beras untuk setoran mingguan di baking bareng.
Pori2nya kurang keluar karena cetakan yg dipakai lebih lebar dari ukuran kompor jadi panasnya tidak merata. Tapi...rasanya tetap enak dan bikinnya pun gak susah, masih bisa nyambi beberes rumah π
"Serabi Beras"
Source : Bu Fatmah Bahalwan
Recook : Nova Rilandari
Bahan:
200 gr tepung beras putih
1 sdt ragi instan
3 sdt gula pasir
560ml santan encer
2 btr telur
1/2 sdt garam halus
2 sdm air pandan suji / 3 tetes pasta pandan
Cara membuatnya:
* Campur tepung beras, ragi instan dan gula pasir, aduk rata.
* Masukkan telur dan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Saring bila perlu.
* Beri garam dan air suji, aduk rata. Diamkan selama 2 jam (tinggal kerja didapur deh).
* Panaskan cetakan serabi. Tuang adonan sampai 3/4 penuh, biarkan terlihat matang berlubang-lubang, tutup. Matangkan sempurna. Angkat.
* Sajikan serabi dg siraman kuah kinca.
Bahan kuah kinca :
500 ml santan
250 gr gula merah
3 lembar daun pandan, simpulkan
1/2 sdt garam
1 sdt maizena larutkan dengan sedikit air
Cara membuat :
* Masukkan semua bahan ke dalam panci kecil, rebus dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga kuah mendidih dan kental.
* Angkat dan siramkan ke serabi.
Enjoy Your Homemade
No comments:
Post a Comment